Persepsi Guru Terhadap Kebeijakan Merdeka Belajar Tentang Penyederhaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Di MTs Negeri 1 Manado

Mohammad Syakur Rahman, Nurhayati Nurhayati, Dwi Wahyuni Maulana Luawo

Abstract


Skripsi ini meneliti tentang Persepsi Guru Terhadap Kebijakan Merdeka Belajar Tentang Penyederhanaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) di MTs Negeri 1 Manado. Tujuan dalam penelitian ini adalah  untuk mengetahui bagaimana Persepsi Guru Terhadap Kebijakan Merdeka Belajar Tentang Penyederhanaan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) di MTs Negeri 1 Manado.

Dalam Penelitian ini ada 3 rumusan masalah yaitu Bagaimana persepsi guru terhadap kebijakan merdeka belajar mengenai penyederhanaan RPP di MTs Negeri 1 Manado dan bagaimana kendala dalam penyusunannya serta solusi dari permasalahan tersebut.

Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif bersifat deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi guru terhadap kebijakan merdeka belajar tentang penyederhanaan RPP yaitu dengan adanya kebijakan penyederhaan RPP ini sangat membantu para guru dalam hal administrasi yang tidak memelukan waktu banyak dalam penyusunan RPP. Apapun kendala dalam penyusunan RPP yang akan disederhanakan yaitu guru kebingungan dalam menyederhanakan 13 komponen ke dalam 3 komponen, guru-guru juga kesulitan dalam menentukan versi RPP yang akan dipakai. Solusi yang digunakan dalam kendala tesebut yaitu dari guru sendiri mereka membuat perkelompok matapelajaran untuk menyatukan ide-ide dalam merancang 13 komponen kedalam 3 komponen yang ada di RPP kemudian Wakil kepala madrasah bidang kurikulum selalu mengadakan rapat musyawarah setiap minggunya untuk mengetahui perkembangan dari penyusunan RPP tersebut.

Kata kunci: Persepsi, Merdeka Belajar, Penyederhanaan RPP.


Full Text:

PDF

References


Alaika M. Bagus Kurnia PS. (2020). Menyorot Krbijakan Merdeka Belajar. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

H. Dakir. (2010). Perencanaan dan Inovasi Kurikulum, Jakarta: Rineka Cipta.

Kadek Yogi Mayudana. Komang Sukendrah. (2020). Analisis Kebijakan Penyederhanaan RPP (Surar Edaran Mentri Pendidikan Dan Kebudayaan Nomor 14 Tahun 2019), IJED (Indonesian Journal of Educational Development), Vol, 1 No 2, April.

Kebudayaan Rapat Koordinasi dengan Kepala Dinas Pendidikan Seluruh Indonesia,Merdeka belajar, Kementerian Pendidikan dan kebudayaan, 11 desember 2019.

Kinasih. (2013). Problematika Guru dalam Penyusunan Perangkat Pembelajaran di SD Muhammadiyah 14 Surakarta, Skripsi Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Nur Pratiwi. (2013). Peran Guru Akidah Akhlah Dalam Meningkatkan Akhlak Siswa di MIN Jejeran Wonokromo Pleret Bantul, Skripsi, Yogyakarta: UIN Sunan Kaligaja,

Tim Penulis. (2006) Undang – Undang Nomor 14 Tahun 2005 Tentang Guru dan Dosen, Jakarta: Sinar Grafika.

Wachyu Sundayana. (2017). Telaah Kurikulum & Perencanaan Pembelajaran, Jakarta: Penerbit Erlangga.

Wahidmurni. (2017). Pemaparan Metode Penelitian Kulitatif. Malang: Jurnal UIN Maulana Malik Ibrahim, juli.




DOI: http://dx.doi.org/10.30984/jpai.v2i1.1708

Article Metrics

Abstract view : 6849 times
PDF - 2607 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Journal of Islamic Education : The Teacher of Civilization

Tim Jurnal Pendidikan Agama Islam

Jl. Dr. S.H. Sarundajang, Kawasan Ringroad I, Malendeng Manado Kode Pos 95128, Sulawesi Utara, Indonesia.

 

Creative Commons License
All publication by Jurnal Pendidikan Agama Islam are licensed under a
Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Jurnal Pendidikan Agama Islam : The Teacher of Civilization, ISSN 2471-2149 (Online), ISSN 2809-7513 (Print)