Strategi Peningkatan Kualitas Lulusan untuk Pengembangan Madrasah Unggulan pada Madrasah Aliyah At-Thahiriyah Kota Serang Banten
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi strategi peningkatan kualitas lulusan untuk pengembangan Madrasah Aliyah Salafiyah At-Thahiriyah Kota Serang dalam menjadi madrasah unggulan, yang dapat dijadikan acuan bagi pengembangan madrasah di Indonesia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan Wakil Kepala Madrasah dan para guru di MA At-Thahiriyah, serta pengamatan terhadap berbagai program unggulan yang diterapkan di madrasah tersebut. Teknik analisis data dilakukan secara interaktif melalui proses redukasi data, penyajian data, dan verifikasi data atau penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi MA At-Thahiriyah dalam peningkatan kualitas lulusan untuk pengembangan madrasah unggulan efektif dilakukan dengan berbagai program unggulan yang dilaksanakan, seperti kegiatan ekstrakurikuler yang mendukung pengembangan keterampilan siswa, pembentukan karakter melalui program keagamaan, serta peningkatan kualitas sumber daya manusia (Kompetensi guru) dan sarana prasarana yang memadai. Sebab keberhasilan tersebut terletak pada manajemen pengelolaan sumber daya yang baik oleh kepala madrasah serta kerjasama yang efektif antara pihak madrasah, guru, dan siswa. Dampak dari strategi tersebut mencakup peningkatan prestasi siswa, baik akademik maupun non-akademik, serta kesuksesan lulusan yang diterima di perguruan tinggi terkemuka, yang pada gilirannya memperkuat reputasi madrasah sebagai lembaga pendidikan unggul.
Keywords
Full Text:
PDF (1-12)References
Alfikri, M. Y., Handayani, S., & Chanifudin, C. (2024). Tantangan dan Peluang Implementasi Kurikulum Merdeka di Madrasah: Menuju Madrasah Unggul yang Berdaya Saing. Journal of Humanities Education Management Accounting and Transportation, 1(2), 698–702.
Bafadal, I. (2003). Manajemen Peningkatan Mutu Sekolah Dasar: Dari Sentralisasi Menuju Desentralisasi. In Jakarta: Bumi Aksara. Bumi Aksara.
Bastian, D., Agama, I., Negeri, I., Curup, I., Agama, I., Negeri, I., & Curup, I. (2021). p-ISSN: 2541-383X e-ISSN: 2541-7088. 6(1), 1–12.
Buchari, A., & Saleh, E. M. (2017). Merancang pengembangan madrasah unggul. Journal of Islamic Education Policy, 1(2).
Deming, E. W. (1993). The New Economics for Industry, Government, Education. MIT Press.
Faizin, I. (2017). Strategi pemasaran jasa pendidikan dalam meningkatkan nilai jual madrasah. Madaniyah, 7(2), 261–283.
Habibah, U., Wahyudin, W., & Muhajir, M. (2023). Peran Pemerintah Dalam Mendorong Pendidikan Islam yang Inklusif di Madrasah. Jurnal Al-Murabbi, 9(1), 221–235.
Habibi, N. (2020). Manajemen Pengembangan Madrasah yang Unggul dan Kompetitif. Southeast Asian Journal of Islamic Education Management, 1(2), 130–145.
Hanun, F. (2015). Keberhasilan Dalam Pemenuhan Standar Nasional Pendidikan ( Snp ) Madrasah Accreditation As Key To Success in the Fulfillment of National Education Standards ( Snp ). 13(April), 120–135.
Kosim, N., Hilaliyah, R., & Qosim, N. (2022). Strategi Pengembangan Madrasah Tsanawiyah di MTs Nurul Huda Krucil Probolinggo. IHTIROM : Jurnal Manajemen Pendidikan Islam, 1(2), 75–89.
Kusuma, I. W., & Yusuf, S. M. (2022). Strategi Bersaing Mewujudkan Madrasah Unggul (Studi di Mts Negeri 2 Ponorogo). Excelencia: Journal of Islamic Education & Management, 2(2), 99–110.
Matossian, M. K. (1954). Pengembangan Madrasah dan Sekolah Madrasah Unggulan. 1(1), 1–8.
Mulyasa. (2011). Manajemen dan Kepemimpinan Kepala Sekolah. Bumi Aksara.
Muthiarrochman, S. (2023). Manajemen Program Kelas Bina Prestasi dalam Membentuk Madrasah Unggul yang Kompetitif (Studi Kasus di MTsN 3 Ponorogo). IAIN Ponorogo.
Nasution, M. A. (2022). Strategi Pemasaran Program Pendidikan Dalam Meningkatkan Citra Madrasah Unggul Studi Kasus Di MIN 1 Medan. Warta Dharmawangsa, 16(4), 927–938.
Novitasari, D., & Mutohar, P. M. (2024). Pemasaran Mutu Akademik Berbasis Madrasah Riset dalam Meningkatkan Minat Pelanggan di MA Unggulan Jabal Noor. ACADEMIA: Jurnal Inovasi Riset Akademik, 4(2), 44–52.
Siswanto, S. (2014). Madrasah Unggulan Berbasis Pesantren. Ulumuna, 18(1), 159–180.
Suti’ah, M., & Prabowo, S. L. (2009). Manajemen Pendidikan: Aplikasinya Dalam Penyusunan Rencana Pengembangan Sekolah. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.
Yuliana, L., Muhajir, M., & Apud, A. (2021). Peran Core Dan Hidden Curriculum Dalam Pembentukan Kepribadian Siswa. Qathrunâ, 8(2), 85–105.
DOI: http://dx.doi.org/10.30984/jiep.v10i2.3563
Article Metrics
Abstract view : 32 timesPDF (1-12) - 23 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
All publication by
JIEP: Journal of Islamic Education Policy'
are licensed under a
Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License
.


